Cari Blog Ini

Sebanyak 144 Anggota TNI di Papua Terjangkit HIV/AIDS

Ini pelajaran bagi PNS, TNI, dan Polri. Sebanyak 144 Anggota Kodam XVII Cenderawasih, positif mengidap HIV/AIDS. Sebagian besar terjangkit melalui hubungan seks bebas atau berganti-ganti pasangan. Angka tersebut langsung mengukuhkan Kodam XVII Cenderawasih sebagai daerah militer yang memiliki prasentase terbesar di seluruh Indonesia, yang Anggota TNI-nya mengidap HIV/AIDS.

Seks bebas menjadi salah satu pemicu penyebaran HIV-AIDS di Papua

Menurut Pangdam XVII Cenderawasih, Mayjen Hotma Marbun, sebanyak 144 anggota itu tersebar di seluruh Papua dan berada dalam pengawasan tim kesehatan pada masing-masing batalyonnya. Para anggota tersebut, juga masih menjalankan tugas kenegaraan sebagaimana mestinya dan secara rutin mengkonsumsi obat ARV untuk menjaga kondisi fisik mereka.


“Jadi, mereka masih menjalankan tugas dan tetap berada dalam bimbingan tim kesehatan kita (TNI,red),” kata Pangdam pada acara Coffie Morning bersama kalangan pers Jayapura, bertempat di Aula Tony Rompis Kodam XVII Cenderawasih, Selasa (10/8).


Ditambahkan Pangdam, berkaitan dengan hal ini pihaknya terus berupaya untuk menekan tingginya angka kasus HIV/AIDS yang menimpa para anggotanya, melalui berbagai kegiatan penyuluhan serta kegiatan terkait lainnya. Yang tak kalah pentingnya, lanjut Marbun, para pengidap HIV/AIDS tersebut, tak mendapat stigma, diskriminasi maupun intimidasi dari para anggota TNI lainnya.


“Justeru sebaliknya, para anggota pengidap HIV/AIDS dirangkul dan diberi dukungan semangat oleh teman-temannya untuk dapat sembuh dari penyakit mematikan itu,” tuturnya.


Sumber: JPNN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip

0-Asuhan Kebidanan (Dokumen Word-doc) 0-KTI Full Keperawatan (Dokumen Word-doc) Anak Anatomi dan Fisiologi aneh lucu unik menarik Antenatal Care (ANC) Artikel Bahasa Inggris Asuhan Kebidanan Asuhan Keperawatan Komunitas Asuransi Kesehatan Berita Hiburan Berita Terkini Kesehatan Berita Tips Twitter Celeb contoh Daftar Pustaka Contoh KTI Contoh KTI Kebidanan Farmakologi (Farmasi) Gadar-kegawatdaruratan Gizi Handphone Hirschsprung Hukum Kesehatan Humor Segar (Selingan) Imunisasi Info Lowongan Kerja Kesehatan Intranatal Care (INC) Jiwa-Psikiatri kamus medis kesehatan online Kebidanan Fisiologis Kebidanan Patologis Keluarga Berencana (KB) Keperawatan Gerontology Kesehatan Anak (UMUM) Kesehatan Bayi (untuk UMUM) Kesehatan Haji Kesehatan Ibu Hamil (untuk UMUM) Kesehatan Ibu Menyusui (untuk UMUM) Kesehatan Pria (untuk UMUM) Kesehatan Remaja Kesehatan Reproduksi (Kespro) Kesehatan Wanita (untuk UMUM) Koleksi Skripsi Umum Konsep Dasar KTI D-3 Kebidanan KTI Skripsi Keperawatan kumpulan askep Laboratorium Lain-lain Makalah Keperawatan Kebidanan Managemen Kesehatan Mikrobiologi Motivasi Diri Napza dan zat Adiktif Neonatus dan Bayi News Penyakit Menular potensi KLB Penyakit Menular Seksual (PMS) Postnatal Care (PNC) Protap-SOP Psikologi-Psikiater (UMUM) Reformasi Kesehatan Sanitasi (Penyehatan Lingkungan) Satuan Acara Penyuluhan (SAP) Sistem Endokrin Sistem Immunologi Sistem Indera Sistem Integumen Sistem Kardiovaskuler Sistem Muskuloskeletal Sistem Neurologis Sistem Pencernaan Sistem Perkemihan Sistem Pernafasan Surveilans Penyakit Teknologi Tips dan Tricks Seks Tips Facebook Tips Karya Tulis Ilmiah (KTI) Tips Kecantikan Tips Kesehatan Umum Tokoh Kesehatan Tutorial Blogging Youtuber