Cari Blog Ini

Skype Rencanakan IPO US$100 Juta

Vina Ramitha

(IST)

INILAH.COM, New York - Penyedia jasa layanan telepon internet, Skype, berencana melakukan penawaran saham perdana kepada publik (IPO) senilai US$100 juta.

Pioner telepon internet yang berbasis di Luksemburg ini telah mengajukan permintaan ke otoritas perdagangan bursa AS yang juga mengawasi pemodalan, SEC. Skype belum merilis detil mengenai berapa banyak lembar saham yang dijual dan harga per lembarnya.

Perusahaan ini, seperti diberitakan LA Times akan melantai di Nasdaq Stock Market yang memang banyak dipenuhi saham-saham teknologi. Skype kini dimiliki Silver Lake Partners, firma ekuitas swasta di California, sejak November lalu. Mereka membelinya dari EBay Inc. seharga US$2 miliar.

Dari akuisisi tersebut, Skype berutang US$728 juta dan laba semester pertama 2010 jatuh 42% ke US$13 juta karena tarif internet dari penjualan itu. Namun begitu, revenue-nya naik 25% ke US$406,2 juta pada periode yang sama.

"Revenue naik karena Skype mampu menarik pelanggan ke layanan berbayar mereka. Seperti Skype-to-cellphone atau Skype-to-landline," demikian rilisnya, Selasa (10/8). Namun, mayoritas konsumen Skype menggunakan layanan video dan voice calll yang masih gratis.

Per 30 Juni lalu, Skype memiliki 560 juta pengguna terdaftar atau naik 41% dibandingkan tahun sebeumnya. Sekitar 124 juta adalah pengguna aktif bulanan dan 8,1 juta di antaranya membayar setiap bulan. Biaya itu rata-rata sekitar US$96 per tahun. [ast]

sumber: http://www.inilah.com/news/read/ekonomi/2010/08/10/729111/skype-rencanakan-ipo-us$100-juta/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip

0-Asuhan Kebidanan (Dokumen Word-doc) 0-KTI Full Keperawatan (Dokumen Word-doc) Anak Anatomi dan Fisiologi aneh lucu unik menarik Antenatal Care (ANC) Artikel Bahasa Inggris Asuhan Kebidanan Asuhan Keperawatan Komunitas Asuransi Kesehatan Berita Hiburan Berita Terkini Kesehatan Berita Tips Twitter Celeb contoh Daftar Pustaka Contoh KTI Contoh KTI Kebidanan Farmakologi (Farmasi) Gadar-kegawatdaruratan Gizi Handphone Hirschsprung Hukum Kesehatan Humor Segar (Selingan) Imunisasi Info Lowongan Kerja Kesehatan Intranatal Care (INC) Jiwa-Psikiatri kamus medis kesehatan online Kebidanan Fisiologis Kebidanan Patologis Keluarga Berencana (KB) Keperawatan Gerontology Kesehatan Anak (UMUM) Kesehatan Bayi (untuk UMUM) Kesehatan Haji Kesehatan Ibu Hamil (untuk UMUM) Kesehatan Ibu Menyusui (untuk UMUM) Kesehatan Pria (untuk UMUM) Kesehatan Remaja Kesehatan Reproduksi (Kespro) Kesehatan Wanita (untuk UMUM) Koleksi Skripsi Umum Konsep Dasar KTI D-3 Kebidanan KTI Skripsi Keperawatan kumpulan askep Laboratorium Lain-lain Makalah Keperawatan Kebidanan Managemen Kesehatan Mikrobiologi Motivasi Diri Napza dan zat Adiktif Neonatus dan Bayi News Penyakit Menular potensi KLB Penyakit Menular Seksual (PMS) Postnatal Care (PNC) Protap-SOP Psikologi-Psikiater (UMUM) Reformasi Kesehatan Sanitasi (Penyehatan Lingkungan) Satuan Acara Penyuluhan (SAP) Sistem Endokrin Sistem Immunologi Sistem Indera Sistem Integumen Sistem Kardiovaskuler Sistem Muskuloskeletal Sistem Neurologis Sistem Pencernaan Sistem Perkemihan Sistem Pernafasan Surveilans Penyakit Teknologi Tips dan Tricks Seks Tips Facebook Tips Karya Tulis Ilmiah (KTI) Tips Kecantikan Tips Kesehatan Umum Tokoh Kesehatan Tutorial Blogging Youtuber