Cari Blog Ini

2.067 Kepingin Jadi PNS di Bengkulu

KOMPAS/LASTI KURNIA
Ilustrasi: Tes CPNS

BENGKULU, KOMPAS.com — Sebanyak 2.067 pelamar mengikuti seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil formasi 2010 di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Bengkulu.

Ketua pengadaan CPNS Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Bengkulu Maruahal, Minggu (19/9/2010) di Bengkulu, mengatakan, awalnya jumlahnya 2.616 orang. Namun, setelah seleksi administrasi, hanya 2.067 pelamar yang lulus.

Dengan demikian, kata dia, seleksi penerimaan CPNS di Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Bengkulu hanya diikuti 2.067 pelamar. Mereka berasal dari sejumlah kabupaten/kota yang ada di daerah itu.

Sebanyak 549 pelamar yang gugur seleksi administrasi itu antara lain 100 pelamar berpendidikan S1, 14 pelamar diploma III (D3), 290 berpendidikan SLTA, dan sisanya tidak terdaftar di Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Bengkulu.

Adapun 2.067 pelamar yang lulus seleksi tahap administrasi terdiri dari 1.683 pelamar berpendidikan SLTA, 341 berpendidikan S1, dan sebanyak 43 orang berpendidikan D3.

Maruahal mengatakan, banyaknya pelamar yang gugur seleksi administrasi antara lain terjadi karena mereka tidak terdaftar dalam database pusat serta tidak melampirkan fotokopi akta kelahiran/kenal lahir dan menggunakan surat kenal lahir dari bidan.

Selain itu, usia pelamar melampaui batas yang ditetapkan Kementerian Hukum dan HAM, tidak melampirkan fotokopi kartu tanda penduduk (KTP), kartu keluarga (KK), surat lamaran tidak dilengkapi meterai, dan tidak melengkapi berbagai syarat lain yang diminta panitia.

Sumber: kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip

0-Asuhan Kebidanan (Dokumen Word-doc) 0-KTI Full Keperawatan (Dokumen Word-doc) Anak Anatomi dan Fisiologi aneh lucu unik menarik Antenatal Care (ANC) Artikel Bahasa Inggris Asuhan Kebidanan Asuhan Keperawatan Komunitas Asuransi Kesehatan Berita Hiburan Berita Terkini Kesehatan Berita Tips Twitter Celeb contoh Daftar Pustaka Contoh KTI Contoh KTI Kebidanan Farmakologi (Farmasi) Gadar-kegawatdaruratan Gizi Handphone Hirschsprung Hukum Kesehatan Humor Segar (Selingan) Imunisasi Info Lowongan Kerja Kesehatan Intranatal Care (INC) Jiwa-Psikiatri kamus medis kesehatan online Kebidanan Fisiologis Kebidanan Patologis Keluarga Berencana (KB) Keperawatan Gerontology Kesehatan Anak (UMUM) Kesehatan Bayi (untuk UMUM) Kesehatan Haji Kesehatan Ibu Hamil (untuk UMUM) Kesehatan Ibu Menyusui (untuk UMUM) Kesehatan Pria (untuk UMUM) Kesehatan Remaja Kesehatan Reproduksi (Kespro) Kesehatan Wanita (untuk UMUM) Koleksi Skripsi Umum Konsep Dasar KTI D-3 Kebidanan KTI Skripsi Keperawatan kumpulan askep Laboratorium Lain-lain Makalah Keperawatan Kebidanan Managemen Kesehatan Mikrobiologi Motivasi Diri Napza dan zat Adiktif Neonatus dan Bayi News Penyakit Menular potensi KLB Penyakit Menular Seksual (PMS) Postnatal Care (PNC) Protap-SOP Psikologi-Psikiater (UMUM) Reformasi Kesehatan Sanitasi (Penyehatan Lingkungan) Satuan Acara Penyuluhan (SAP) Sistem Endokrin Sistem Immunologi Sistem Indera Sistem Integumen Sistem Kardiovaskuler Sistem Muskuloskeletal Sistem Neurologis Sistem Pencernaan Sistem Perkemihan Sistem Pernafasan Surveilans Penyakit Teknologi Tips dan Tricks Seks Tips Facebook Tips Karya Tulis Ilmiah (KTI) Tips Kecantikan Tips Kesehatan Umum Tokoh Kesehatan Tutorial Blogging Youtuber